B120news.com– Setelah meninggalnya Ketua DPRD Kabupaten Luwu Utara, Amir Mahmud, saat menjalankan ibadah umrah di Mekkah dua minggu lalu , posisi Ketua DPRD Luwu Utara menjadi kosong.
Partai Golkar, sebagai partai tempat almarhum bernaung, telah mengusulkan empat nama kader untuk mengisi posisi tersebut. Salah satu nama yang mencuat adalah Hatta Turusi, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi II DPRD Luwu Utara.
Hatta Turusi dikenal sebagai kader muda Partai Golkar yang loyal dan memiliki rekam jejak politik yang kuat. Ia telah terpilih sebagai anggota DPRD Luwu Utara selama dua periode berturut-turut.
Pada 14 November 2023, Hatta resmi dilantik sebagai anggota DPRD Luwu Utara melalui mekanisme Pergantian Antar Waktu (PAW), menggantikan Mahfud Yunus yang mengundurkan diri setelah maju sebagai calon anggota legislatif dari partai lain .
Selain Hatta Turusi, tiga nama lain yang diusulkan oleh Partai Golkar untuk posisi Ketua DPRD Luwu Utara adalah Drs. Basir, Husain, dan Hj. Megawati Jamal.
Keempatnya kini menunggu keputusan dari DPD I Partai Golkar terkait siapa yang akan dipilih untuk memimpin DPRD Luwu Utara ke depan.
Menanggapi pencalonannya, Hatta Turusi menyatakan siap menjalankan amanah jika dipercaya oleh partai. Ia menekankan pentingnya transparansi dalam proses seleksi agar keputusan yang diambil sesuai dengan mekanisme partai.
Hatta juga menegaskan bahwa keputusan akhir ada di tangan partai, dan sebagai kader, dirinya siap menerima apa pun hasilnya.
Dengan pengalaman dan loyalitas yang dimiliki, Hatta Turusi menjadi salah satu kandidat kuat untuk mengisi posisi Ketua DPRD Luwu Utara yang kosong.
Keputusan akhir akan ditentukan oleh DPD I Partai Golkar dalam waktu dekat.
Mahendra
Follow Berita B120news.com di Google News